PADANG, - Basarnas dan tim pencarian gabungan melanjutkan pencarian terhadap seorang pelajar SMK 1 Padang yang hilang saat berenang di Sungai Kuranji pada Selasa (21/2/2023).
Kepala Kantor SAR Padang, Abdul Malik mengatakan, pihaknya tetap mengutamakan keselamatan dalam mencari korban bernama Akhdan Roif, 18 tahun, pelajar SMK 1 Padang.
“Kami menggunakan sejumlah peralatan menyelam, alat pelampung hingga perahu karet yang digunakan untuk menyisir perairan sungai sejauh delapan kilometer, ” katanya, Rabu (22/2/2023).
Abdul mengatakan, petugas pencarian memfokuskan pencarian di sepanjang aliran air hingga ke muara sungai.
“Kami dibantu petugas dari BPBD, Tagana, TNI, Polri, insan kebencanaan dan masyarakat, pencarian masih berlangsung, ” katanya.
Sebagaimana diketahui, seorang pelajar dilaporkan hilang usai mandi-mandi di Sungai Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).
Peristiwa tersebut dilaporkan terjadi pada Selasa (21/2/2023) sore sekitar pukul 17.30 WIB.
Data dari Pusat Kendali Operasi dan Penanggulangan Bencana (Pusdalops PB) Kota Padang, korban bernama Akhdan Roif, 18 tahun, pelajar SMK 1 Padang.
“Korban bersama tiga rekannya terjun di tebing dekat (kafe) Uje BP dan dikarenakan kondisi korban berada di pusaran air sehingga korban tenggelam, ” kata Pusdalops PB dalam keterangan tertulisnya. (***)